More
    HomeKriminalitasSempat Viral Di Twitter Pemukul Mahasiswa Di Surabaya Berhasil Ditangkap Polisi

    Sempat Viral Di Twitter Pemukul Mahasiswa Di Surabaya Berhasil Ditangkap Polisi

    Published on

    spot_img

    Sempat Viral Di Twitter , Pemukul Mahasiswa Di Surabaya Berhasil Ditangkap

    Pria yang viral memukul mahasiswa di Surabaya pakai tongkat baseball telah tertangkap. Pelaku tertangkap di Semarang.

    “Ditangkap di tol Semarang,” ujar Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal Maulana dilansir detikJatim, Senin (14/11/2022).

    Mirzal mengatakan pelaku yang berinisial WF itu ditangkap pada Minggu (13/11), sekitar pukul 23.00 WIB. “Ditangkap jam 23.00 WIB,” lanjut Mirzal.

    WF sebelumnya telah diburu berhari-hari oleh polisi. Semenjak videonya viral, dia kabur menghindari kejaran polisi.

    WF tersangkut masalah setelah dia menganiaya dengan memukul R, seorang mahasiswa dengan tongkat baseball pada Kamis (3/11). Ia melakukannya di halaman sebuah minimarket di Jalan Majapahit, Surabaya, gegara bersenggolan kendaraan saat parkir.

    “Sebenarnya nggak penting, cuma sama mobil mau mundur gitu, nggak tahu kenapa orangnya (pelaku) emosian gitu, mungkin harinya banyak masalah kali ya,” kata R.

    R menjelaskan, pria yang memukulnya dengan tongkat baseball itu tiba-tiba turun dari mobil Audi miliknya sambil membawa tongkat baseball. Pria itu lalu mendatangi korban bersama temannya yang saat itu menggunakan mobil Nissan Navara. Cekcok kemudian terjadi hingga akhirnya pria tersebut memukul R dengan tongkat baseball.

    Latest articles

    Kadiv Humas Polri Unjuk Gigi, Atasi Mic Rusak di Kompolnas Awards 2024 dengan Kilat!

      Jakarta - Hotel Discovery Ancol menjadi saksi perhelatan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Awards 2024,...

    2 Hari Operasi Patuh Ditlantas Polda Sulsel Tilang 1.151 Pelanggar, Didominasi ETLE Mobile

    2 Hari Operasi Patuh Ditlantas Polda Sulsel Tilang 1.151 Pelanggar, Didominasi ETLE Mobile Dirlantas Polda...

    20 Personel Polresta Malang Kota Dapat Kenaikan Pangkat saat Hari Bhayangkara ke-78

    20 Personel Polresta Malang Kota Dapat Kenaikan Pangkat saat Hari Bhayangkara ke-78 Kapolresta Malang Kota,...

    Hari Bhayangkara ke-78, Kapolri Listyo Sigit: Kami Mohon Maaf untuk Perbuatan yang Menyakiti Hati Masyarakat

    Hari Bhayangkara ke-78, Kapolri Listyo Sigit: Kami Mohon Maaf untuk Perbuatan yang Menyakiti Hati...

    More like this

    Kadiv Humas Polri Unjuk Gigi, Atasi Mic Rusak di Kompolnas Awards 2024 dengan Kilat!

      Jakarta - Hotel Discovery Ancol menjadi saksi perhelatan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Awards 2024,...

    2 Hari Operasi Patuh Ditlantas Polda Sulsel Tilang 1.151 Pelanggar, Didominasi ETLE Mobile

    2 Hari Operasi Patuh Ditlantas Polda Sulsel Tilang 1.151 Pelanggar, Didominasi ETLE Mobile Dirlantas Polda...

    20 Personel Polresta Malang Kota Dapat Kenaikan Pangkat saat Hari Bhayangkara ke-78

    20 Personel Polresta Malang Kota Dapat Kenaikan Pangkat saat Hari Bhayangkara ke-78 Kapolresta Malang Kota,...