More
    HomeBerita Polisi IndonesiaPolisi Surabaya Bekuk Pengedar Sabu Asal Sidotopo

    Polisi Surabaya Bekuk Pengedar Sabu Asal Sidotopo

    Published on

    spot_img

    Surabaya – Seorang pekerja serabutan berinisial MR (40) warga Jalan Sidotopo Kecamatan Semampir Surabaya, ditangkap anggota Satnarkoba Polrestabes Surabaya di rumahnya, pada Kamis (10/11/2022).

    Pelaku MR ketahuan memiliki dan mengedarkan narkotika jenis sabu. Dari pengakuannya, Dia nekat menjadi bandar sabu.

    AKBP Daniel Kasat narkoba Polrestabes Surabaya menjelaskan, penangkapan tersebut bermula dari informasi masyarakat yang menyebut MR bandar narkoba. Polisi yang mendengar langsung melakukan pendalaman.

    “Usai kami selidiki ternyata benar sehingga kami lakukan skema penangkapan dan kami geledah di rumahnya di Jalan Sidotopo Kecamatan. Semampir Surabaya,” ujar Daniel, Selasa (20/12/2022).

    Saat ditangkap dan hendak digeledah, tersangka sempat mengelak dan hendak melarikan diri. Beruntung, petugas di lapangan lebih sigap dan berhasil memborgol kedua tangan tersangka.

    “Kami temukan 26 poket sabu siap edar dengan berat total 5,73 gram yang disimpan pelaku,” imbuh Daniel.

    Selain menemukan barang bukti narkotika jenis sabu, polisi juga menemukan satu buah HP VIVO, uang sebesar Rp 2.250.000, Bungkus Teh Sosro, satu buah sarung, satu buah ATM BCA, tiga buah plastic klip yang di tulis (100,150,200).

    “Saat kita interogasi MR mengaku bahwa sudah tujuh kali membeli sabu dari seseorang bernama ALI (DPO),” jelas Daniel.

    Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Subs. Pasal 112 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana 20 tahun penjara.

    Latest articles

    Kapolres Kediri Kota dan PJU Silaturahmi dengan Pengurus KBPPP

    Polreskedirikota.com – Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandrq silaturahim kepada Pengurus Keluarga Besar Putra...

    Begini Strategi Polresta Malang Kota Tingkatkan Pelayanan Bagi Kelompok Rentan

    Begini Strategi Polresta Malang Kota Tingkatkan Pelayanan Bagi Kelompok Rentan Polresta Malang Kota memberikan pelatihan...

    Ciptakan Situasi Aman, Satlantas Polres Kediri Kota Imbau Masyarakat Tak Gunakan Knalpot Brong

    Ciptakan Situasi Aman, Satlantas Polres Kediri Kota Imbau Masyarakat Tak Gunakan Knalpot Brong Satlantas Polres...

    Gaya Santai Dan Santun Kapolda Kaltara Saat Sapa Warga Bulungan Di Sebuah Warung Kopi

    Gaya Santai Dan Santun Kapolda Kaltara Saat Sapa Warga Bulungan Di Sebuah Warung Kopi   Kapolda...

    More like this

    Kapolres Kediri Kota dan PJU Silaturahmi dengan Pengurus KBPPP

    Polreskedirikota.com – Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandrq silaturahim kepada Pengurus Keluarga Besar Putra...

    Begini Strategi Polresta Malang Kota Tingkatkan Pelayanan Bagi Kelompok Rentan

    Begini Strategi Polresta Malang Kota Tingkatkan Pelayanan Bagi Kelompok Rentan Polresta Malang Kota memberikan pelatihan...

    Ciptakan Situasi Aman, Satlantas Polres Kediri Kota Imbau Masyarakat Tak Gunakan Knalpot Brong

    Ciptakan Situasi Aman, Satlantas Polres Kediri Kota Imbau Masyarakat Tak Gunakan Knalpot Brong Satlantas Polres...