More
    HomeBerita PolisiTim Tanggap Bencana Polda Metro Patroli Deteksi Pohon Tua Antisipasi Tumbang

    Tim Tanggap Bencana Polda Metro Patroli Deteksi Pohon Tua Antisipasi Tumbang

    Published on

    spot_img

    Tim Tanggap Bencana Polda Metro Patroli Deteksi Pohon Tua Antisipasi Tumbang

    Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri memimpin Apel Siaga Tanggap Bencana. (Taufiq S/detikcom)
    Jakarta – Cuaca ekstrem di Jakarta menyebabkan banyak pohon tumbang hingga menimbulkan korban jiwa. Jajaran Tim Tanggap Bencana Polda Metro Jaya akan menggelar patroli khusus untuk mendeteksi pohon tua di wilayah hukumnya.
    “Kita akan sama-sama kolaborasi koordinasi yang intens dengan rekan-rekan instansi terkait, dari TNI, pemerintahan, BNPB, dari Basarnas segala macam. Kita bisa patroli bersama untuk mendeteksi potensi pohon-pohon yang sudah tua,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri kepada wartawan seusai apel tanggap bencana di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (5/11/2025).

    Patroli dilakukan sekaligus untuk memetakan daerah rawan bencana di sejumlah daerah. Hasilnya akan ditindaklanjuti untuk membuat keputusan apakah dilakukan penebangan atau cara lain.

    “Apakah nanti dari tata kota provinsi bisa melakukan penebangan-penebangan lebih awal terhadap pohon-pohon yang kita nilai mungkin akan terjadi tumbang pada saat terjadinya hujan besar,” tegasnya.

    Apel Tanggap Bencana
    Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri memimpin apel kesiapan tanggap darurat bencana di Lapangan Presisi, Jakarta Selatan hari ini. Dia berpesan kepada jajarannya agar mengedepankan kecepatan dalam merespons bencana di berbagai wilayah.

    Hal ini disampaikan Asep saat membacakan amanat dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Pihaknya ingin memastikan kesiapan seluruh pihak menghadapi potensi bencana di wilayah Jakarta terutama di tengah cuaca ekstrem saat ini.

    “Kedepankan kecepatan dan ketepatan respon dalam tanggap darurat bencana mulai dari evakuasi, penyaluran bantuan, pemberian trauma healing, hingga percepatan pemulihan dan rehabilitasi infrastruktur,” kata Asep.

    Selain itu, dia berpesan kepada jajarannya untuk melakukan deteksi dini dan pemetaan wilayah rawan bencana. Upaya agar dilakukan berkelanjutan dengan kolaborasi dengan BMKG serta pihak terkait lainnya.

    Latest articles

    Pererat Sinergi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Gelar Ngobrol Bareng Wartawan Polri

    Pererat Sinergi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Gelar Ngobrol Bareng Wartawan Polri Dalam upaya mempererat...

    Kapolda Metro Minta Jajaran Kedepankan Kecepatan dan Tanggap Hadapi Bencana

    Kapolda Metro Minta Jajaran Kedepankan Kecepatan dan Tanggap Hadapi Bencana Jakarta - Kapolda Metro Jaya...

    Penguatan Manajemen Media dan Apresiasi Personel Berprestasi Warnai Rakernis 2025

    Penguatan Manajemen Media dan Apresiasi Personel Berprestasi Warnai Rakernis 2025 Jakarta – Bidang Hubungan Masyarakat...

    Pelayanan SKCK di Polda Metro Jaya Dapat Apresiasi Masyarakat, Polri Terus Berinovasi Lewat POLRI Super App

    Pelayanan SKCK di Polda Metro Jaya Dapat Apresiasi Masyarakat, Polri Terus Berinovasi Lewat POLRI...

    More like this

    Pererat Sinergi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Gelar Ngobrol Bareng Wartawan Polri

    Pererat Sinergi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Gelar Ngobrol Bareng Wartawan Polri Dalam upaya mempererat...

    Kapolda Metro Minta Jajaran Kedepankan Kecepatan dan Tanggap Hadapi Bencana

    Kapolda Metro Minta Jajaran Kedepankan Kecepatan dan Tanggap Hadapi Bencana Jakarta - Kapolda Metro Jaya...

    Penguatan Manajemen Media dan Apresiasi Personel Berprestasi Warnai Rakernis 2025

    Penguatan Manajemen Media dan Apresiasi Personel Berprestasi Warnai Rakernis 2025 Jakarta – Bidang Hubungan Masyarakat...